Polsek Parakansalak Gelar Patroli Malam untuk Cegah Kejahatan

    Polsek Parakansalak Gelar Patroli Malam untuk Cegah Kejahatan
    Polsek Parakansalak Gelar Patroli Malam untuk Cegah Kejahatan

    Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Parakansalak menggelar kegiatan Patroli Biru pada Kamis malam ini. Kegiatan yang dipimpin oleh Kanit Samapta, Aiptu Kusnan, bersama Anggota Regu Piket, Aipda Susprianto, dimulai pukul 22.30 WIB hingga selesai, bertempat di wilayah hukum Polsek Parakansalak.

    Patroli malam ini bertujuan untuk mengantisipasi berbagai kejahatan seperti Curat, Curas, Curanmor, penyalahgunaan narkoba, genk motor, premanisme, serta penggunaan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis. Selain itu, polisi juga melakukan monitoring terhadap potensi bencana alam, siap merespon gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi.

    Kapolsek Parakansalak, AKP Dodi Irawan, S.H., menyatakan bahwa kegiatan patroli berjalan dengan aman dan lancar. Ia menekankan pentingnya kehadiran polisi dalam menjaga keamanan lingkungan masyarakat, serta mengajak masyarakat untuk turut berperan aktif dalam menjaga ketertiban di sekitar mereka.

    Dengan dilaksanakannya kegiatan Patroli Biru ini, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh warga Polsek Parakansalak. Patroli rutin semacam ini menjadi bukti komitmen polisi dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Kegiatan Safari Subuh Polsek Parakansalak...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Pangkalan Polsek Cikidang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional
    Polri Resmi Launching Desk Ketenagakerjaan untuk Selesaikan Sengketa Tenaga Kerja
    Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh
    Bhabinkamtibmas Desa Mekarjaya Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Laksanakan DDS, Berikan Edukasi dan Himbauan Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Desa Banyumurni Polsek Surade Polres Sukabumi Laksanakan DDS dan Cooling System di SD Negeri Banyumurni

    Ikuti Kami